• Indeks Berita
  • Terms of Service
  • Redaksi
mynewsindonesia.com
  • Home
  • Berita
  • Resto Review
  • Profile
  • Korporatisasi
No Result
View All Result
  • Home
  • Berita
  • Resto Review
  • Profile
  • Korporatisasi
No Result
View All Result
mynewsindonesia.com
No Result
View All Result

Edgepoint Infrastructure Umumkan Pencapaian Terbaru: Bangun 15.000 Menara di Malaysia, Indonesia, Filipina

Kuala Lumpur, 10 Juni 2024 — EdgePoint Infrastructure (“EdgePoint”), perusahaan infrastruktur telekomunikasi independen berbasis di ASEAN, baru saja merayakan pencapaian terbarunya setelah mendirikan 15.000 menara di Malaysia, Indonesia, dan Filipina yang menjadi pasar utama perusahaan.

Yunus by Yunus
Juni 10, 2024
in EKBIS
0
Edgepoint Infrastructure Umumkan Pencapaian Terbaru: Bangun 15.000 Menara di Malaysia, Indonesia, Filipina
57
SHARES
219
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

KUALA LUMPUR, MYNEWSINDONESIA.COM–EdgePoint Infrastructure (“EdgePoint”), perusahaan infrastruktur telekomunikasi independen berbasis di ASEAN, baru saja merayakan pencapaian terbarunya setelah mendirikan 15.000 menara di Malaysia, Indonesia, dan Filipina yang menjadi pasar utama perusahaan. Pencapaian ini diraih setelah EdgePoint menyelesaikan pembangunan menara ke-15.000 di Kecamatan Karangwareng, Cirebon, Jawa Barat, Indonesia.

Suresh Sidhu, Chief Executive Officer EdgePoint Infrastructure, mengatakan, “Pencapaian ini tak hanya sekadar angka, tetapi juga menjadi bukti komitmen EdgePoint untuk membangun ASEAN yang lebih terhubung dan digital. Hanya dalam waktu tiga setengah tahun sejak berdirinya perusahaan, kami berhasil membangun 15.000 menara di tiga negara dalam rangka meningkatkan konektivitas di kawasan ini. Hal ini merupakan dedikasi kami untuk menyediakan infrastruktur terbaik di seluruh ASEAN dan menghadirkan konektivitas yang adil bagi semua masyarakat.”

“Di era digital saat ini, konektivitas menjadi pendorong utama bagi pertumbuhan dan pembangunan negara. Dengan menyediakan infrastruktur terbaik, EdgePoint senantiasa mendukung pertumbuhan ASEAN dan memastikan akses internet yang adil. Kami sangat antusias terhadap masa depan di ASEAN dan berharap dapat bekerja sama dengan seluruh stakeholder untuk lebih memajukan lanskap digital di kawasan ini,” lanjut Suresh Sidhu.

EdgePoint Infrastructure didirikan pada tahun 2020 di Malaysia, berekspansi ke Indonesia pada tahun 2021, dan ke Filipina pada tahun 2022. Sejak pendiriannya, EdgePoint telah bekerja sama dengan semua Operator Jaringan Seluler (MNO) terkemuka di ketiga negara ini dalam rangka memperluas konektivitas melalui kemitraan dengan pelanggan non-MNO serta menerapkan infrastruktur masa depan yang siap menciptakan konektivitas yang cepat dan andal.

Raymond Yan, Chief Executive Officer PT Centratama Telekomunikasi Indonesia, Tbk, menyatakan, “Inklusi digital tak hanya menjadi tujuan EdgePoint. Dengan pencapaian ini, Centratama dan EdgePoint telah memperkuat dedikasi untuk mewujudkan konektivitas dan mengurangi kesenjangan digital di seluruh kepulauan Indonesia. Pertumbuhan dan ekspansi kami ke berbagai wilayah yang kurang terlayani merupakan komitmen kami untuk memastikan konektivitas menjangkau setiap sudut negara yang dapat mendorong pertumbuhan ekonomi.”

Tahun lalu, EdgePoint memperkuat posisinya sebagai mitra pembangunan di negara operasional dengan memperluas jangkauan geografis dan meningkatkan konektivitas di berbagai wilayah yang kurang terlayani, seperti Sabah di Malaysia, Visayas dan Palawan di Filipina, serta Papua, Sulawesi, dan Nusa Tenggara di Indonesia.

EdgePoint juga telah menerapkan prinsip keberlanjutan sebagai fokus utama perusahaan. Baru-baru ini, perusahaan menyelesaikan pembangunan lima pembangkit tenaga surya di Filipina dan secara aktif merealisasikan net-zero di seluruh lini bisnis.

Selain pencapaian ini, perusahaan telah mendapatkan berbagai penghargaan atas layanannya yang inovatif, berpusat pada pelanggan, dan penyediaan layanan terbaik. Terbaru, EdgePoint mendapatkan penghargaan sebagai Tower Company Of The Year pada ajang Twimbit Telecom Awards 2024.

Previous Post

J&T Express Perkuat Ekosistem Bisnis Lokal Melalui J&T Connect Preneur Tour

Next Post

Komisaris dan Direksi Danamon Kembali Terima Penghargaan “Infobank 500 Most Outstanding Women 2024”

Yunus

Yunus

Next Post
Komisaris dan Direksi Danamon Kembali Terima Penghargaan  “Infobank 500 Most Outstanding Women 2024”

Komisaris dan Direksi Danamon Kembali Terima Penghargaan “Infobank 500 Most Outstanding Women 2024”

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Stay Connected test

  • 139 Followers
  • 48.7k Followers
  • 23.9k Followers
  • 99 Subscribers
  • Trending
  • Comments
  • Latest
Perbaiki Diri, Kunci Sukses Putra Siregar Kembangkan Bisnis PStorenya

Perbaiki Diri, Kunci Sukses Putra Siregar Kembangkan Bisnis PStorenya

September 3, 2021
Bebek Boedjang, Kuliner Pontianak Tawarkan Rasa Khas dan Unik

Bebek Boedjang, Kuliner Pontianak Tawarkan Rasa Khas dan Unik

September 1, 2020
Naturalens, Soft Lens Lokal Berstandar Internasional Hadirkan Solusi Natural Looks yang tengah Trend

Naturalens, Soft Lens Lokal Berstandar Internasional Hadirkan Solusi Natural Looks yang tengah Trend

Desember 14, 2020
Bosan dengan Asam Urat dan Diabetes? Buang Pakai Detox Ini

Bosan dengan Asam Urat dan Diabetes? Buang Pakai Detox Ini

Maret 28, 2021

Hello world!

0
politisi pkb

Politisi PKB: Jangankan 1 Bulan, 3 Bulan Gaji Saja Saya Siap untuk Rohingya

0
panglima tni

Panglima TNI: Filipina Janji Bebaskan Lima WNI yang Disandera Abu Sayyaf

0
masa protes masalah rohingya

Massa Kembali Gelar Aksi Bela Rohingya di Kedubes Myanmar

0
Wali Kota Pekalongan Raih Top GPR Award 2025 Berkat Inovasi Humas Digital yang Adaptif dan Efektif

Wali Kota Pekalongan Raih Top GPR Award 2025 Berkat Inovasi Humas Digital yang Adaptif dan Efektif

November 9, 2025
PKM Unsil Tasikmalaya Manfaatkan Limbah Kulkas untuk Naikkan Produktivitas  Ikan KOI

PKM Unsil Tasikmalaya Manfaatkan Limbah Kulkas untuk Naikkan Produktivitas Ikan KOI

November 8, 2025
Kementerian ATR/BPN Raih Top GPR Award 2025

Kementerian ATR/BPN Raih Top GPR Award 2025

November 8, 2025
Kemenag Raih Top GPR Award 2025 untuk Komunikasi Publik Digital

Kemenag Raih Top GPR Award 2025 untuk Komunikasi Publik Digital

November 8, 2025

Recent News

Wali Kota Pekalongan Raih Top GPR Award 2025 Berkat Inovasi Humas Digital yang Adaptif dan Efektif

Wali Kota Pekalongan Raih Top GPR Award 2025 Berkat Inovasi Humas Digital yang Adaptif dan Efektif

November 9, 2025
PKM Unsil Tasikmalaya Manfaatkan Limbah Kulkas untuk Naikkan Produktivitas  Ikan KOI

PKM Unsil Tasikmalaya Manfaatkan Limbah Kulkas untuk Naikkan Produktivitas Ikan KOI

November 8, 2025
Kementerian ATR/BPN Raih Top GPR Award 2025

Kementerian ATR/BPN Raih Top GPR Award 2025

November 8, 2025
Kemenag Raih Top GPR Award 2025 untuk Komunikasi Publik Digital

Kemenag Raih Top GPR Award 2025 untuk Komunikasi Publik Digital

November 8, 2025
mynewsindonesia.com

MynewsIndonesia.com adalah situs berita yang menyajikan informasi beragam dan mengulas menjadi sajian informasi yang bermanfaat. Mengabarkan kebaikan adalah spirit berbagi positif demi berkontribusi untuk perbaikan negeri menjadi Indonesia lebih baik. Mynewsnetwork, adalah layanan press release distribution yang menjangkau seluruh Indonesia, publikasi personal, political marketing, dan business publication activity yang dapat menaikkan citra baik dimata pelanggan.

Follow Us

Recent News

Wali Kota Pekalongan Raih Top GPR Award 2025 Berkat Inovasi Humas Digital yang Adaptif dan Efektif

Wali Kota Pekalongan Raih Top GPR Award 2025 Berkat Inovasi Humas Digital yang Adaptif dan Efektif

November 9, 2025
PKM Unsil Tasikmalaya Manfaatkan Limbah Kulkas untuk Naikkan Produktivitas  Ikan KOI

PKM Unsil Tasikmalaya Manfaatkan Limbah Kulkas untuk Naikkan Produktivitas Ikan KOI

November 8, 2025
  • Indeks Berita
  • Terms of Service
  • Redaksi

© 2025 JNews - Premium WordPress news & magazine theme by Jegtheme.

No Result
View All Result
  • Home
  • Berita
  • Resto Review
  • Profile
  • Korporatisasi

© 2025 JNews - Premium WordPress news & magazine theme by Jegtheme.