• Indeks Berita
  • Terms of Service
  • Redaksi
mynewsindonesia.com
  • Home
  • Berita
  • Resto Review
  • Profile
  • Korporatisasi
No Result
View All Result
  • Home
  • Berita
  • Resto Review
  • Profile
  • Korporatisasi
No Result
View All Result
mynewsindonesia.com
No Result
View All Result

Mengulik Desa Wisata Bilebante, ‘Spot Healing’ di Lombok Tengah yang Masih Asri

Jika berbicara mengenai keindahan Indonesia pasti kita akan senantiasa disuguhkan oleh beragam destinasi.

Yunus by Yunus
Juli 12, 2022
in Berita, Edukasi, EKBIS
0
Mengulik Desa Wisata Bilebante, ‘Spot Healing’ di Lombok Tengah yang Masih Asri
54
SHARES
208
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

MYNEWSINDONESIA.COM-Jika berbicara mengenai keindahan Indonesia pasti
kita akan senantiasa disuguhkan oleh beragam destinasi. Kali ini BCA
ingin mengajak masyarakat untuk mengunjungi Desa Wisata Bilebante yang
merupakan salah satu desa di Lombok Tengah dengan kekayaan alam dan
budaya yang unik. Desa wisata ini merupakan salah satu desa wisata yang
memiliki jarak tempuh cukup dekat dengan kawasan area MotoGP Mandalika.
Terletak di Kecamatan Pringgarata, Nusa Tenggara Barat, Desa Bilebante
memiliki alam yang asri, meskipun dahulu pernah menjadi tempat
penggalian pasir.

Desa Bilebante meliputi area sawah seluas 212 hektare dan kebun 87
hektare. Meksipun lokasi desa ini cukup jauh dari laut, terdapat
keunikan yang menjadi daya tarik juga yaitu budidaya rumput laut yang
dilakukan di area persawahan. Wisatawan yang berkunjung dapat
mengunjungi berbagai atraksi menarik antara lain:

Menikmati Spa ala Bilebante, wisatawan dapat menikmati pijatan
relaksasi tradisional di tengah persawahan yang diberikan oleh terapis
lokal yang telah tersertifikasi. Perawatan ini sangat cocok untuk
wisatawan yang ingin meremajakan tubuh setelah beraktivitas padat
sehari-hari. Paket yang ditawarkan juga memiliki penawaran yang
ekonomis. Penduduk desa telah mendapatkan edukasi menjadi terapis spa,
mengelola kebun herbal, hingga mengolah dan menyajikan minuman kesehatan.

Eksplor Persawahan di Desa, Kawasan desa yang masih relatif hijau
dan asri, Desa Wisata Bilebante menyuguhkan tempat-tempat berkeliling
dengan pemandangan sawah dan alam sekitarnya yang indah. Wisatawan dapat
berkeliling menggunakan sepeda, motor ATV, atau berjalan kaki untuk
menikmati pemandangan yang masih asri. DI sekitar sawah tersedia juga
spot foto menarik untuk para pengunjung.
Makanan Khas Serabi Rumput Laut. Makanan ini merupakan makanan unik
khas Desa Wisata Bilebante. Makanan ini pun diolah dari hasil budidaya
rumput laut yang dilakukan di area persawahan. Makanan dengan rasa lezat
dan menyehatkan ini dapat ditemukan dengan mudah di Desa Bilebante.

Sebagai institusi perbankan nasional di Indonesia, PT Bank Central Asia
Tbk. (BCA) senantiasa berkomitmen menghadirkan nilai tambah bagi nasabah
maupun masyarakat Indonesia. Pada 2021, perseroan menyelenggarakan BCA
Desa Wisata Award, sebuah sarana yang memberikan kesempatan bagi desa
wisata di Indonesia mempromosikan potensi wisata yang dimilikinya.
Sebanyak 464 desa wisata mengikuti kompetisi tersebut, dan Desa Wisata
Bilebante menjadi juara kedua untuk Kategori Alam.

Dengan kehadiran BCA Desa Wisata Award, BCA ingin menunjukkan kepada
masyarakat Indonesia akan keindahan dan potensi dari desa-desa wisata
yang ada dan mengajak masyarkat untuk mengunjungi desa wisata yang ada.
EVP CSR BCA Inge Setiawati mengungkapkan “Keindahan yang dimiliki
desa-desa wisata di Indonesia perlu mendapatkan perhatian khusus dari
kita semua. BCA mengajak wisatawan lokal khususnya untuk mengunjungi
desa wisata dan turut membantu perekonomian warga lokal di desa,”

Sebagai tambahan informasi, Program Solusi Bisnis Unggul merupakan
bagian dari Corporate Social Responsibility (CSR) yang dimiliki oleh BCA
untuk pembinaan terhadap UMKM, komunitas dan desa yang mempunyai potensi
pariwisata & edukasi budaya. BCA melalui program Bakti BCA sudah
mengembangkan 12 desa wisata binaan yang tersebar di Sumatera, Jawa, dan
Bali.

“Kawasan Desa Wisata Bilebante sebagai salah satu pemenang BCA Desa
Wisata Awards, telah melalui berbagai rangkaian seleksi. Jadi telah kami
pastikan Kawasan wisata ini akan memberikan pengalaman wisata yang
berkesan. BCA pun senantiasa memberikan pendampingan intensif untuk
pengembangan pengurus desa agar mampu melestarikan kawasannya. Hal ini
kami lakukan juga sebagai bentuk dorongan terhadap pemulihan ekonomi
nasional khususnya bagi warga lokal,” tutup Inge.

Previous Post

Mahalnya Barang Dalam Negeri, Warga Perbatasan Belanja dari Malaysia

Next Post

Rayakan Idul Adha 1443 H, Epson Indonesia Tebar Kebahagiaan Melalui CSR Donasi Hewan Kurban

Yunus

Yunus

Next Post
Rayakan Idul Adha 1443 H, Epson Indonesia Tebar Kebahagiaan Melalui CSR Donasi Hewan Kurban

Rayakan Idul Adha 1443 H, Epson Indonesia Tebar Kebahagiaan Melalui CSR Donasi Hewan Kurban

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Stay Connected test

  • 139 Followers
  • 48.7k Followers
  • 23.9k Followers
  • 99 Subscribers
  • Trending
  • Comments
  • Latest
Perbaiki Diri, Kunci Sukses Putra Siregar Kembangkan Bisnis PStorenya

Perbaiki Diri, Kunci Sukses Putra Siregar Kembangkan Bisnis PStorenya

September 3, 2021
Bebek Boedjang, Kuliner Pontianak Tawarkan Rasa Khas dan Unik

Bebek Boedjang, Kuliner Pontianak Tawarkan Rasa Khas dan Unik

September 1, 2020
Naturalens, Soft Lens Lokal Berstandar Internasional Hadirkan Solusi Natural Looks yang tengah Trend

Naturalens, Soft Lens Lokal Berstandar Internasional Hadirkan Solusi Natural Looks yang tengah Trend

Desember 14, 2020
Bosan dengan Asam Urat dan Diabetes? Buang Pakai Detox Ini

Bosan dengan Asam Urat dan Diabetes? Buang Pakai Detox Ini

Maret 28, 2021

Hello world!

0
politisi pkb

Politisi PKB: Jangankan 1 Bulan, 3 Bulan Gaji Saja Saya Siap untuk Rohingya

0
panglima tni

Panglima TNI: Filipina Janji Bebaskan Lima WNI yang Disandera Abu Sayyaf

0
masa protes masalah rohingya

Massa Kembali Gelar Aksi Bela Rohingya di Kedubes Myanmar

0
Wali Kota Pekalongan Raih Top GPR Award 2025 Berkat Inovasi Humas Digital yang Adaptif dan Efektif

Wali Kota Pekalongan Raih Top GPR Award 2025 Berkat Inovasi Humas Digital yang Adaptif dan Efektif

November 9, 2025
PKM Unsil Tasikmalaya Manfaatkan Limbah Kulkas untuk Naikkan Produktivitas  Ikan KOI

PKM Unsil Tasikmalaya Manfaatkan Limbah Kulkas untuk Naikkan Produktivitas Ikan KOI

November 8, 2025
Kementerian ATR/BPN Raih Top GPR Award 2025

Kementerian ATR/BPN Raih Top GPR Award 2025

November 8, 2025
Kemenag Raih Top GPR Award 2025 untuk Komunikasi Publik Digital

Kemenag Raih Top GPR Award 2025 untuk Komunikasi Publik Digital

November 8, 2025

Recent News

Wali Kota Pekalongan Raih Top GPR Award 2025 Berkat Inovasi Humas Digital yang Adaptif dan Efektif

Wali Kota Pekalongan Raih Top GPR Award 2025 Berkat Inovasi Humas Digital yang Adaptif dan Efektif

November 9, 2025
PKM Unsil Tasikmalaya Manfaatkan Limbah Kulkas untuk Naikkan Produktivitas  Ikan KOI

PKM Unsil Tasikmalaya Manfaatkan Limbah Kulkas untuk Naikkan Produktivitas Ikan KOI

November 8, 2025
Kementerian ATR/BPN Raih Top GPR Award 2025

Kementerian ATR/BPN Raih Top GPR Award 2025

November 8, 2025
Kemenag Raih Top GPR Award 2025 untuk Komunikasi Publik Digital

Kemenag Raih Top GPR Award 2025 untuk Komunikasi Publik Digital

November 8, 2025
mynewsindonesia.com

MynewsIndonesia.com adalah situs berita yang menyajikan informasi beragam dan mengulas menjadi sajian informasi yang bermanfaat. Mengabarkan kebaikan adalah spirit berbagi positif demi berkontribusi untuk perbaikan negeri menjadi Indonesia lebih baik. Mynewsnetwork, adalah layanan press release distribution yang menjangkau seluruh Indonesia, publikasi personal, political marketing, dan business publication activity yang dapat menaikkan citra baik dimata pelanggan.

Follow Us

Recent News

Wali Kota Pekalongan Raih Top GPR Award 2025 Berkat Inovasi Humas Digital yang Adaptif dan Efektif

Wali Kota Pekalongan Raih Top GPR Award 2025 Berkat Inovasi Humas Digital yang Adaptif dan Efektif

November 9, 2025
PKM Unsil Tasikmalaya Manfaatkan Limbah Kulkas untuk Naikkan Produktivitas  Ikan KOI

PKM Unsil Tasikmalaya Manfaatkan Limbah Kulkas untuk Naikkan Produktivitas Ikan KOI

November 8, 2025
  • Indeks Berita
  • Terms of Service
  • Redaksi

© 2025 JNews - Premium WordPress news & magazine theme by Jegtheme.

No Result
View All Result
  • Home
  • Berita
  • Resto Review
  • Profile
  • Korporatisasi

© 2025 JNews - Premium WordPress news & magazine theme by Jegtheme.