MYNEWSINDONESIA.COM-Kepala Badan Komunikasi Strategis DPP Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra menyatakan bahwa keberadaan PAN dalam koalisi pemerintah harus memberikan manfaat bagi masyarakat secara luas.
“Bukan malah bahas-bahas memperpanjang masa jabatan presiden yang bakal buat gaduh dan tidak ada manfaatnya untuk rakyat,” kata Herzaky kepada media di Jakarta Jumat 27 Agustus 2021.
Herzaky berharap pertemuan Jokowi dengan parpol koalisi di Istana pada Rabu (25/8) membahas dan memikirkan rakyat, serta bisa mengakselerasi upaya penanganan pandemi Covid-19.
Ia menegaskan posisi Demokrat tetap konsisten berkoalisi dengan rakyat. Herzaky mengklaim Demokrat akan terus memperjuangkan aspirasi dan harapan rakyat, serta bersikap kritik terhadap pemerintah.
“Tentunya pemerintahan ini membutuhkan check and balances. Butuh kekuatan penyeimbang. Bahaya jika penanganan pandemi yang dilakukan pemerintah ada kekeliruan, dan tidak ada yang berani mengkritisi, untuk mengembalikan penanganan pandemi ini pada relnya kembali,” ujarnya.